Bunga teratai bukan hanya sebagai penyedap pandangan atas indah bunganya tetapi juga sangat berkhasiat untuk pengobatan alami
untuk mengobati penyakit-penyakit tertentu. Hampir setiap bagian dari
bunga teratai mempunyai manfaat untuk pemgobatan. Bagian apa saja dan
mengobati penyakit apa saja ya? Kita ulas pada bagian dibawah ini.
Manfaat Bunga Teratai Untuk Pengobatan
Beberapa bagian bunga teratai yang bermanfaat untuk pengobatan adalah sebagai berikut ini :
1. Bagian Umbi
Umbi teratai ternyata rasanya gurih dan selain itu bermanfaat untuk mengobati batuk darah, demam, darah tinggi
dan juga wasir. Untuk mendapatkan manfaatnya anda dapat mengolahnya
dengan cara ditumis atau jadi makanan cemilan. Anda juga dapat meminum
air perasannya setelah diblender.
2. Bagian Akar
Bagian akar tanaman teratai dapat dimanfaatkan untuk mengobati penyakit diabetes
karena kandungan karbohidratnya yang tinggi. Anda juga dapat
memanfaatkannya untuk melancarkan datang bulan, melancarkan peredaran
darah, serta dapat meningkatkan stamina.
3. Bagian Tunas
Bagian Tunas dapat dipakai untuk melancarkan peredaran darah, mencegah kanker, jantung
berdebar dan beberapa khasiat lainnya. Anda dapat merebus 10-15 gram
tunas teratai sampai mendidih, kemudian minum 3 kali sehari.
4. Bagian Daun
Anda dapat mengobati diare dengan bagian daun ini, selain itu bagian daun juga dapat menyembuhkan stroke, sakit kepala hingga beri-beri.
5. Bagian Bunga
Aroma khas yang ada pada bunga teratai
memang sangat menenangkan bagi para penciumnya. Selain itu benang sari
dan putik dapat digunakan untuk masker kecantikan bagi para wanita yang ingin tampil lebih cantik.
6. Bagian Biji
Bagian biji tanaman teratai dapat mengobati darah tinggi, meningkatkan fungsi hati, jantung, limpa, diare, disentri dan membuat awet muda.
Anda dapat mencampurkan 10 gram biji teratai dan 15 gram tunas biji
kemudian direbus dengan air sebanyak 350 cc hingga tersisa 200 cc. Minum
air rebusan tersebut sampai dengan 3 gelas perhari.
Nah kini tahu kan manfaat bunga teratai
sebagai obat alami? Oleh karena itu mari kita manfaatkan tanaman bunga
teratai untuk pengobatan.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar