Sabtu, 30 Mei 2015

Manfaat Daun Cocor Bebek Untuk Kesehatan

Manfaat Daun Cocor Bebek. Apakah anda tahu pohon cocor bebek? Sebagian orang mungkin belum mengenal pohon cocor bebek. Cocor bebek adalah salah satu jenis pohon sekulen atau pohon yang mengandung banyak air. Pohon tersebut berasal dari Madagaskar, reproduksi pohon ini menggunakan cara vegetatif yaitu dengan tunas pada daun yang ditanam. Tumbuhan ini tidak tumbuh besar dan sebagian besar ditanam untuk keperluan dekorasi atau tanaman hias. Selain berfungsi untuk reproduksi vegetatif, manfaat daun cocor bebek juga baik untuk kesehatan.
Pohon cocor bebek juga disebut suru bebek dan sosor bebek, pohon ini dapat tumbuh subur di iklim tropis seperti Indonesia. Daun cocor bebek sangat tebal dan basah berlendir bila disobek. Ada banyak kandungan nutrisi yang terkandung pada daun cocor bebek. Tercatat ada kandungan asam malat, damar, zat lendir, magnesium malat, kalsium oksalat, asam formiat dan tanin pada daun cocor bebek. Nah, apa manfaat daun cocor bebek untuk kesehatan? Mari kita simak ulasan berikut ini.
manfaat daun cocor bebek
Manfaat Daun Cocor Bebek

Manfaat Daun Cocor Bebek Untuk Kesehatan

1. Obat Penyakit Kulit
Tahukah anda bahwa salah satu manfaat daun cocor bebek dapat dijadikan obat untuk penyakit kulit? Ya, cocor bebek dapat menjadi obat untuk sakit kulit, borok, bisul dan lainnya.

2. Mengatasi Wasir
Daun cocor bebek dapat digunakan untuk mengatasi wasir. Anda dapat mengeringkan daun cocor bebek yang bersih lalu ditumbuk sampai menjadi bubuk. Anda dapat menyeduh satu sendok dengan cangkir lalu tambahkan madu, minum selagi hangat tiga kali sehari.

3. Mengatasi Radang Amandel
Untuk mengatasi radang amandel, anda dapat menyiapkan 10 lembar daun cocor bebek yang dilumat. Campur dengan air dan gunakan airnya untuk berkumur.

4. Mengatasi Radang Telinga
Anda dapat mengatasi radang telinga dengan cara menggunakan air perasan daun cocor bebek untuk obat tetes telinga.

5. Mengatasi Nyeri Lambung
Manfaat daun cocor bebek lainnya adalah dapat mengatasi nyeri lambung. Anda dapat menyiapkan 5 lembar daun cocor bebek kemudian diperas dan tambah sedikit garam. Minum air pesrasannya.
Ternyata daun cocor bebek sangat serbaguna ya. Itulah beberapa manfaat daun cocor bebek, semoga bermanfaat.

1 komentar: